Rabu (10/07) Pengurus Besar Persatuan Boling Indonesia mengadakan media gathering yang berlokasi di Artha Gading Bowling Center, Jakarta Utara.
Pertemuan antara PB PBI dengan awak wartawan ini menandai awal kolaborasi dalam upaya terus mempopulerkan olahraga boling di kalangan masyarakat.
Pasca pandemi Covid-19 pamor boling menurun, ini yang menjadi tantangan bagi Pengurus PBI yang baru dilantik pada Februari 2024 silam demi menaikkan kembali popularitas boling di kalangan masyarakat. Selain itu, sesuai misi di periode kepengurusan ini, diharapkan boling dapat kembali berjaya dan menuai prestasi membanggakan di kancah Internasional serta mampu melahirkan bibit - bibit atlit yang akan mengharumkan nama bangsa di masa yang akan datang.
Sebagai olahraga rekreasi, arena boling dapat dinikmati masyarakat di berbagai lokasi yang umumnya menyatu dengan pusat perbelanjaan di Jakarta, Tangerang, Bandung dan kota - kota lainnya. Ini yang menjadi perhatian bagaimana agar arena boling dapat menjangkau ke berbagai daerah agar olahraga ini semakin populer di kalangan masyarakat tanah air. Kami berharap, rekan - rekan wartawan yang hadir disini dapat terus mempublikasikan event - event lokal maupun kejuaraan yang diikuti oleh para atlit Indonesia secara massif dan berkelanjutan, peran serta dari awak media sangat diperlukan untuk terus menjaga eksistensi olahraga boling di tanah air.
Saat ini, para atlit sedang mempersiapkan diri untuk mengikuti gelaran PON ke 21 Aceh - Sumut yang juga sebagai ajang penjaringan di tingkat nasional. Mereka yang memiliki kualitas akan selalu memiliki kesempatan untuk mewakili Indonesia di SEA Games 2025, Asian Games maupun kejuaraan Internasional lainnya. (EP)